Polresta Barelang Gulung Lima Pengedar Narkoba, 26,5 Kg Sabu Diamankan

29 November 2022
Pengedar sabu yang diamankan Polisi (Batamnews)

Pengedar sabu yang diamankan Polisi (Batamnews)

RIAU1.COM - Polisi mengungkap komplotan pengedar narkoba. Lima orang tersangka diringkus di Batam dan Jakarta. Barang bukti yang diamankan total 26,5 Kg sabu-sabu.

Kapolresta Barelang Kombes Pol Nugroho Tri Nuryanto menjelaskan jika pihaknya satu persatu menangkap para tersangka dan mengembangkan kasus tersebut

Awalnya penangkapan di wilayah Kecamatan Sagulung, Batam Ahad (30/10/2022) lalu. Sabu sebanyak 1,9 Kilogram berhasil diamankan dari dua tersangka berinisial ARL dan SM.

Pada Senin (7/11) kembali diamankan tiga pelaku berinisial NR (39) yang diamankan di Batam dan HT (26) serta M (43) yang ditangkap di Jakarta.

"Untuk sabu 1,9 Kilogram itu akan diedarkan di Batam, sedangkan sabu sebesar 24,5 Kilogram itu kita amankan di wilayah Tangga Seribu Kecamatan Sekupang," kata dia, Selasa (29/11/2022) seperti dimuat Batamnews.

"Sabu yang 24,5 Kilogram akan dibawa ke Jakarta menggunakan speedboat, namun kita amankan lebih dulu dan kita kembangkan untuk menangkap kedua pelaku yang berada di Jakarta," tambahnya.

Dua pelaku lainnya yang masih menjadi incaran, keduanya merupakan pemilik sabu tersebut. Upah yang diperoleh oleh masing-masing pelaku itu bervariasi, ada yang dijanjikan sebesar Rp 5 juta dan ada yang sebesar Rp 40 juta.

"Pengakuan pelaku ARL dan SM baru sekali melakukan aksi tersebut, sedangkan pelaku NR, HR dan M mengaku sudah lebih dari satu kali dan mendapat upah hingga puluhan juta rupiah," jelasnya.

Saat ini para pelaku dijerat dengan Pasal 114 ayat 2, UU No 35 tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman mati atau penjara seumur hidup.*