Pemusnahan temuan Bea Cukai Batam/Batamnews
RIAU1.COM - Apel khusus dalam rangka memperingati Hari Bea Cukai ke-78 yang diselenggarakan oleh Kantor Pelayanan Utama Bea dan Cukai (KPU BC) Tipe B Batam, dihadiri Wakapolda Kepulauan Riau, Brigjen. Pol. Asep Safrudin.
Acara ini berlangsung di Dermaga Bea Cukai, Kelurahan Tanjung Uncang, Kecamatan Batu Aji, Kota Batam.
Kegiatan tersebut seperti diberitakan Batamnews juga dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Kepala Bea Cukai Batam, Zaky Firmansyah, yang bertindak sebagai pembina apel, Danlantamal Provinsi Kepri Brigjen TNI Bonar Panjaitan, serta perwakilan dari pemerintah daerah.
Acara diawali dengan pengenalan perangkat apel dan menyanyikan lagu Mars Bea Cukai. Dalam amanatnya, Zaky Firmansyah menyoroti pentingnya sinergi antarinstansi dalam menghadapi berbagai pelanggaran hukum.
Ia mengungkapkan bahwa salah satu pencapaian besar Bea Cukai Batam adalah keberhasilan mengamankan 5,3 ton narkotika, yang dinilai mampu menyelamatkan jutaan jiwa.
Selain itu, Zaky juga menegaskan komitmen Bea Cukai dalam meningkatkan pelayanan dan regulasi demi memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.
Setelah apel, acara dilanjutkan dengan pemusnahan Barang Milik Negara (BMN) hasil penindakan Bea Cukai Batam dari tahun 2017 hingga 2024.
Barang-barang yang dimusnahkan meliputi 11.350.000 batang tembakau, minuman keras, dan barang elektronik, termasuk telepon genggam yang disita dalam berbagai operasi.
Dalam sambutannya, Brigjen. Pol. Asep Safrudin menyampaikan apresiasi atas kerja sama Bea Cukai Batam dengan kepolisian dan instansi terkait dalam menjaga keamanan wilayah serta memberantas peredaran barang ilegal.
Ia menekankan pentingnya kolaborasi tersebut untuk mencegah masuknya barang-barang berbahaya dan melindungi masyarakat.
Acara ditutup dengan seremoni pemusnahan barang bukti menggunakan kendaraan tandem roller, diikuti ramah tamah antara pejabat dan peserta yang hadir.*