Pemprov Kepri Tahun Ini Gelontorkan Rp4,5 Miliar untuk Beasiswa

11 Juni 2024
Universitas Maritim Raja Ali Haji/Hariankepri

Universitas Maritim Raja Ali Haji/Hariankepri

RIAU1.COM - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Riau (Kepri) pada tahun 2024 ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa berprestasi dengan membuka 1.500 beasiswa. 
Saat ini, proses verifikasi data bagi mahasiswa yang berhak menerima beasiswa sedang berlangsung.

Berdasarkan keterangan Analisis Kebijakan Madya Pelayanan Dasar Biro Kesra Provinsi Kepri, Dwi Kori Andayani, pada sesi dialog pagi RRI bahwa pendaftaran beasiswa dibuka pada bulan Maret hingga April 2024 dan diperpanjang hingga 10 Mei 2024. 

Saat ini, pendaftaran yang dilakukan melalui aplikasi telah ditutup dan sedang dalam tahap verifikasi data.

“Pendaftarannya sudah dari bulan Maret lalu sampai April, kemudian kita perpanjang lagi sampai 10 Mei. Sepuluh Mei kemarin, sudah tutup ya. Sudah tahapan verifikasi. Verifikasi faktual masih dilaksanakan masih berjalan,” ujar Dwi Kori Andayani pada Selasa, 11 Juni 2024 yang dimuat Batamnews 

Dia menjelaskan, bahwa anggaran yang disalurkan Pemerintah Provinsi Kepri tahun ini mencapai Rp4,5 miliar. Dana tersebut akan dibagikan kepada 1.500 penerima beasiswa, dengan masing-masing mahasiswa menerima Rp3 juta.

Beasiswa ini dibagi dalam beberapa kategori, yaitu program Diploma 3 (D3) dan Strata 1 (S1), serta dipisahkan menjadi dua kriteria: jalur berprestasi dan jalur tidak mampu.

Untuk program D3, terdapat 100 penerima dari jalur prestasi dan 100 penerima dari jalur tidak mampu. Sementara untuk program S1, terdapat 250 penerima dari jalur prestasi dan 750 penerima dari jalur tidak mampu.

“Kemudian S1, prestasi di luar Provinsi Kepri kuliahnya sebanyak 300 orang. Jadi totalnya 1.500 orang mahasiswa,” tuturnya.*