Ini Kabar Terbaru Penemuan Diduga Tank Militer di Perairan Kepri

29 Desember 2021
Diduga Tank militer yang ditemukan di Kepri (Foto:Batamnews)

Diduga Tank militer yang ditemukan di Kepri (Foto:Batamnews)

RIAU1.COM - Diduga tank milik militer asing yang mengapung di perairan Provinsi Kepri dari laut Natuna hingga Bintan, ternyata benda yang menghebohkan media sosial tersebut bukan kendaraan tempur asli.

Usai diteliti, diduga kuat itu merupakan replika. Namun belum diketahui peruntukannya, apakah objek kamuflase milik asing atau hal lain.
 
Saat ditemukan nelayan tank replika itu akhirnya ditarik TNI AL dan diamankan di Pos Pengamat (Posmat) TNI AL Kijang, Dermaga Kampung Keke, Kelurahan Kijang Kota, Kecamatan Bintan Timur, Selasa (28/12).

Laksamana Pertama TNI Dwika Tjahja Setiawan seperti dimuat Batamnews mengatakan, bahannya terbuat dari logam dengan ketebalan yang hanya 0,2 cm atau 2 milimeter saja. Untuk di bagian dalamnya tidak ditemukan benda apapun, baik perangkat elektronik dan sebagainya. 

“Di bagian kanan dan kiri benda itu ada styrofoam agar benda itu terapung,” jelasnya.

Benda berbahan logam dengan panjang sekitar 7 meter lebih dengan lebar 3 meter itu diikat di kayu tambatan. Saat ini diberi police line.

“Benda itu ditemukan (Senin 27/12/2021) oleh nelayan setempat bernama Jay. Lalu bersangkutan menariknya dan dilaporkan ke Pos TNI AL Kijang,” ujar Dwika di Posmat TNI AL Kijang.

Namun demikian, dia mengatakan benda itu sengaja dibuat namun belum diketahui merk maupun asal usul serta peruntukannya. Dan dalam waktu dekat dikatakan Dwika akan dibentuk tim khusus untuk melakukan penelitian benda itu. 

Dengan tim utamanya dari Pusat Hidro-Oseanografi TNI Angkatan Laut (Pushidrosal).

“Kita sedang menunggu tim peneliti dari Jakarta. Insyaallah besok sampai dan langsung melakukan penelitiannya," ujarnya.

Benda ini sempat menghebongkan dalam pemberitaan ketika ditemukan di Perairan Natuna. Kemungkinan benda ini terbawa arus dan hanyut hingga ke perairan Kabupaten Bintan.*