Gagal Diberangkatkan ke Kantor Gubernur Kepri, Pekerja Gelar Aksi Bakar di Dekat Pelabuhan ASDP

Gagal Diberangkatkan ke Kantor Gubernur Kepri, Pekerja Gelar Aksi Bakar di Dekat Pelabuhan ASDP

29 November 2021
Pekerja yang gelar aksi (Foto:Batampos)

Pekerja yang gelar aksi (Foto:Batampos)

RIAU1.COM - Aksi bakar sampah, berupa ranting kering di depan Pelabuhan ASDP Tanjunguban, Senin (29/11) siang dilakukan sejumlah pekerja. 

Hal ini dilakukan setelah bus yang seharusnya mengangkut mereka ke kantor Gubernur Kepri di Dompak, Tanjungpinang dari Tanjunguban batal.

“Bakar sampah, karena bus kami tidak bisa berangkat ke kantor Gubernur Kepri,” kata seorang pekerja. Pria yang menggenakan masker pelindung mulut ini mengatakan, sebelumnya sudah memesan bus, bahkan sudah membayar DP bus untuk mengantar mereka ke Dompak, tapi tiba-tiba dicancel.

“Sepertinya ada intervensi sampai bus yang harusnya mengangkut kami cancel,” katanya seperti dimuat Batampos.co.

Loading...

Di lapangan, massa mengelilingi sampah dari ranting pohon yang dibakar dan mengibarkan masing-masing bendera dari serikat pekerja.**