Ringankan Beban Penumpang Kapal Laut, Pemprov Kepri Minta Pelabuhan Sediakan Alat Tes Covid GeNose
Alat GeNose/Net
RIAU1.COM -Untuk meringankan beban penumpang melakukan perjalan laut di Kepulauan Riau, Pemerintah Provinsi Kepri meminta seluruh Pelabuhan penumpang yang ada di Provinsi Kepri untuk dapat menyediakan alat tes Covid-19, GeNose.
Hal ini disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Kepri H TS Arif Fadillah di Tanjungpinang, Rabu (28/4).
“Kita minta setiap Pelabuhan di seluruh wilayah Provinsi Kepri menyediakan alat tes Covid-19 GeNose agar penyebaran Covid-19 tidak terjadi saat pelaksanaan mudik lebaran nanti,” ungkap Arif.
Arif mengatakan meskipun dirinya melarang masyarakat untuk melaksanakan mudik lokal pada lebaran nanti. Namun, pihaknya tetap memberikan izin keberangkatan jika dilengkapi dengan surat bebas Covid-19 baik itu GeNose ataupun Rapid Test Antigen.
“Kita sadari mungkin sebagian masyarakat akan berat jika menggunakan Rapid Test Antigen yang harganya sekitar Rp 150 ribu hingga 250 ribu, belum lagi ongkos tiket,” ujar Arif.
Dengan adanya alat GeNose di pelabuhan-pelabuhan ini dapat memudahkan masyarakat. Sehingga penyebaran Covid-19 dapat dideteksi di pelabuhan.
“Sehingga masyarakat tidak membawa Covid-19 saat mudik hingga ke halamannya,” Arif. (suryakepri.com)