Penguatan Pembelajaran di PAUD, Kampar Kini Punya Program Opas

10 September 2023
Program Opas di Kampar

Program Opas di Kampar

RIAU1.COM - Gerakan Menuju Perubahan Pendididikan Anak Usia Dini (Gempur) PAUD terus digalakkan Yusi Firdaus selaku Bunda PAUD Kabupaten Kampar.

Program ini diantaranya kegiatan Observasi PAUD-SD (Opas) sebagai bentuk pilot project dalam rangka mendukung gerakan Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan di Kabupaten Kampar.

Kegiatan Opas ini dilakukan dengan cara mengajak dan mencoba untuk silang praktik antar guru SD mengajar di PAUD, dan sebaliknya guru PAUD melaksanakan praktik mengajar pada SD.

"OPAS ini merupakan salah satu kegiatan turunan dari Program Gempur PAUD Kabuparen Kampar, dengan tujuan agar sosialisasi terhadap Transisi PAUD ke SD dapat diterima secara langsung dengan cara praktek lapangan tentang metode pembelajaran yang menyenangkan pada masa Transisi PAUD ke SD ini," kata Yusi.

Lalu Yusi juga mengatakan, dia ingin mengetahui secara langsung tentang bagaimana penerapan yang tepat dilakukan oleh seorang pendidik terhadap anak-anak didik. 

"Bagaimana cara penerapan fondasi mental yang benar kepada anak-anak, dan bagaimana seorang guru dapat membuat kondisi belajar mengajar pada kelas awal ini dengan baik, nyaman dan menyenangkan bagi murid," ujar dia.*