Pastikan Pelayanan Adminsitrasi Kependudukan Gratis, Pj Sekda Kampar Ancam Pungli

23 Juni 2024
Peluncuran Pelayanan Adminsitrasi Kependudukan di Desa Pandau Jaya

Peluncuran Pelayanan Adminsitrasi Kependudukan di Desa Pandau Jaya

RIAU1.COMPj Sekda Kampar, Ahmad Yuzar melakukan peluncuran pelayanan adminsitrasi kependudukan di Desa Pandau Jaya Kecamatan Siak Hulu akhir pekan ini.

Peluncurana adminsitrasi kependudukan ini ditandai dengan pelepasan balon, serta Pj Sekda Kampar menyerahkan kartu peserta penerima Dana Bagi Hasil (DBH).

Dalam sambutannya, Pj Sekda Kampar Ahmad Yuzar menyebutkan tujuan layanan administrasi penduduk ini adalah bentuk perpanjang tangan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kampar.

“Layanan tersebut juga berfungsi untuk mendekatkan pelayanan admnistrasi kependudukan bagi masyarakat, terutama bagi masyarakat yang rentan administrasi kependudukan karena berdomisili jauh dari pusat pelayanan," kata dia.

Ia juga menegaskan, pelayanan masyarakat terkait kependudukan ini tidak dipungut biaya, semua gratis.

"Saya tegaskan, kalau ada yang meminta uang atau pungli, segera laporkan ke kami atau camat, kapolsek dan lainnya, itu akan segera kami proses sesuai aturan yang berlaku,"ujar dia.

Kemudian ia juga menyebutkan, dengan adanya pelayanan administrasi penduduk ini, diharap dapat menjadi kabar baik bagi masyarakat yang rentan administrasi kependudukan, karena melalui inovasi ini segala akses pelayanan yang berhubungan dengan dokumen kependudukan dapat diperoleh lebih efisien waktu, dan jarak lebih dekat.

“Semoga ini bermanfaat untuk masyarakat, karena kami aparatur sipil negara selalu berupaya melayani dan mengayomi masyarakat dengan baik, sehingga keberadaan pemerintah itu dirasakan oleh masyarakat," tutur dia.*