Rumah Zakat Action Tanam 300 Pohon di Desa Gema

31 Agustus 2022
Rumah Zakat Action

Rumah Zakat Action

RIAU1.COM - Dalam mengurangi resiko terjadinya bencana longsor, Rumah Zakat Action melaksanakan giat penanaman 300 pohon buah Di Desa Gema, Kecamatan Kampar Kiri Hulu, Kabupaten Kampar, Riau (28/08/2022). 

Sebagai informasi, Rumah Zakat Action merupakan sebuah unit kebencanaan dan aksi kemanusiaan resmi dari organisasi Rumah Zakat dan dikelola oleh relawan nusantara yang tersebar dari seluruh Indonesia.

Kegiatan penanaman pohon buah di Desa Gema Kampar ini dilakukan dalam memperingati Hari Penanaman Pohon Nasional.  

Untuk diketahui, dalam kegiatan penanaman  pohon kali ini, Rumah Zakat Action bersama Relawan Nusantara di support oleh beberapa komunitas Mobil Camping Riau.

Koordinator Relawan Pekanbaru, Fahmi Hasian Lubis mengatakan salah satu tujuan penanaman pohon ini adalah agar mengurangi resiko longsor karena kondisi sungai yang sering terjadi air bah. Selain itu, kegiatan penanaman ini juga bertujuan untuk meningkatkan kepedulian sesama terhadap lingkungan sekitar terutama masyarakat sekitar sungai.

"Alhamdulillah kegiatan penanaman pohon berjalan dengan baik dan lancar. Semoga apa yang kita tanam bisa tumbuh besar kita nikmati hasil nya di kemudian hari dan bermanfaat untuk masyarakat sekitar," ujar Fahmi Hasian Lubis, Rabu (31/8/2022).

Sementara itu, Sekretaris Desa Gema Nizam Akbar mengucapkan terimakasih kepada Rumah Zakat Action Riau yang sudah peduli terhadap lingkungan sungai di Desa Gema ini.

"Terimakasih kepada teman - teman Rumah Zakat Action Riau yang sudah peduli dengan desa kami. Pohon yang telah kita tanam ini akan kami jaga dan dilestarikan dengan sebaik - baiknya," ucapan Nizam.*