CFD di Bangkinang Kembali Dibuka, Pj Bupati Kamsol Berharap Menggeliatkan Ekonomi
Saat pembukaan CFD setelah dua tahun ditiadakan
RIAU1.COM - Kami sangat mengapresiasi panitia yang telah menaja kegiatan Car Free Day yang di sejalankan dengan HUT Bayangkara ke 72 Tahun 2022.
Kegiatan ini akan kita gelar setiap minggu, yang mana telah dua tahun ini tidak dapat kita Laksanakan akibat Pendemi Covid-19.
Seperti itu dikatakan Pj Bupati Kampar Dr. Kamsol, saat melepas peserta Car Free Day di Jalan Ahmad Yani Bangkinang Kota, Ahad (03/07).
Pada kesempatan tersebut Pj Bupati Kampar Dr Kamsol dan Pj Ketua TP-PKK Kampar Deswita melepas bendera start dan diakhiri dengan penyerahan hadiah doorprize kepada peserta gerak jalan sehat.
Dikatakan Kamsol, bahwa pada kegiatan ini dirangkaikan dengan HUT Bayangkara ke 72 Tahun 2022, "Alhamdulilah setelah dua tahun absen, kita mulai minggu ini dan seterusnya akan kita gelar kegiatan ini, ” kata Kamsol.
Kegiatan ini, sambung dia, merupakan bagian dalam rangka pemberdayaan ekonomi masyarakat, karena memberikan dampak ekonomi bagi UMKM Kampar.*