Pramuka Ingin Dijadikan Ekstrakurikuler Utama di Pondok Pesantren Annizham Gunung Sahilan

21 Maret 2022
Pramuka Pesantren Annizham

Pramuka Pesantren Annizham

RIAU1.COM - Pondok Pesantren Annizham Gunung Sahilan bertekad ingin menjadikan Pramuka sebagai Ekstrakurikuler penting bagi santri/wati di pondok Pesantren Annizham Gunung Sahilan.

Seperti yang dikatakan pimpinan pondok pesantren, Saidul Tombang, Senin (21/03/22) organisasi kepramukaan ini sebagai bentuk kerjasama dan solidaritas dari santri yang satu ke santri yang lainnya.

"Selain ilmu agama yang kita bentuk, tentu kita akan membentuk ilmu solidaritas santri yang nantinya akan berguna ketika mereka terjun ke dunia masyarakat, serta akan menumbuhkan rasa cinta terhadap satu sama lain, dan bahkan akan menumbuhkan cinta di lingkungannya sendiri,"ucap Saidul Tombang, pemilik Pesantren Annizham Gunung Sahilan.

Selain itu, diketahui  pada Ahad (20/03/22) kemaren Pimpinan Pesantren Annizham Gunung Sahilan, Saidul Tombang melantik sejumlah santri/santriwati yang tergabung dalam ekstrakurikuler Pramuka dan secara resmi menjadikan Pramuka sebagai Ekstrakurikuler penting di pondok Pesantren Annizham Gunung Sahilan.

"Alhamdulillah, Ahad 20 Maret 2022, telah dilantik 59 Pramuka Ramu, 17 Pramuka Rakit, dan 1 Pramuka Terap. Perlahan namun pasti, mari kita ciptakan generasi muda terbaik di Bumi Lancang Kuning ini"ungkapnya.

Sementara itu, ia juga bertekad dimana lulusan pondok Pesantren Annizham Gunung Sahilan berharap bisa mengabdi dan menerapkan ilmu yang telah di dapatkannya ke masyarakat nantinya dan menjadi Alquran sebagai landasan untuk melaksanakan kehidupan nantinya.*