
Ilustrasi (Foto:Mongabay)
RIAU1.COM - Adanya laporan keberadaan gajah yang sudah sepekan berkeliaran di wilayah Desa Karya Indah Tapung Kampar, Tim Balai Besar Konservasi Sumberdaya Alam (BBKSDA) Riau bersama masyarakat melakukan penggiringan.
Seperti itu dikatakan Plt Kepala BBKSDA Riau, Hartono, Senin (27/12). Sebut dia, penggiringan satwa gajah dilakukan dengan bunyi-bunyian mercon (petasan) dan membuat api unggun di tempat tempat yang ada gangguan satwa gajah liat itu.
"Satwa gajah saat ini posisinya di Km 8 wilayah Desa Karya Indah. Tepatnya berada di belakang pondok pesantren Umar bin Khattab," ungkapnya.
"Tim penanganan satwa liar BBKSDA Riau sudah turun ke lapangan dan bersama masyarakat melakukan penggiringan," tambah dia.
Tambah dia menjelaskan, penggiringan yang dilakukan tim penanganan satwa liar bersama warga dan pemilik kebun dibantu oleh gajah dari Pusat Latihan Gajah (PLG) Minas.
Itu semua bertujuan untuk menggiring gajah-gajah tersebut keluar dari kawasan perkebunan dan Desa Karya Indah.
"Hingga saat ini, tim penanganan satwa BBKSDA Riau masih berada lokasi. Mereka melakukan pendampingan dan penjagaan warga dan pemilik kebun," tukasnya.*