Jelang Sertijab Ketua, Pengurus Persit Kartika Chandra LIII Bangkinang Kampar Rapikan Laporan Keuangan

29 Juli 2020
Para pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LIII Bangkinang Kampar saat merapikan laporan keuangan jelang sertijab ketua, Rabu (29/7/2020). Foto: Istimewa.

Para pengurus Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LIII Bangkinang Kampar saat merapikan laporan keuangan jelang sertijab ketua, Rabu (29/7/2020). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Menjelang acara serah terima jabatan (sertijab), Ketua Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang LIII Kodim 0313 Kampar Koordinator Cabang Korem 031 Pengurus Daerah I Bukit Barisan melaksanakan verifikasi terhadap seluruh pembukuan pengurusnya di Bangkinang, Kampar, Rabu (29/7/2020). Hal ini dilakukan menjelang acara serah terima jabatan.

Kegiatan yang dipimpin Wakil Ketua Persit KCK Cabang LIII Merizkia Gunawan Nurbathin ini merupakan salah satu bentuk pengawasan melalui pengecekan terhadap dokumen keuangan organisasi Persit secara administratif. Hal ini sesuai dengan pedoman dan kriteria yang berlaku dalam organisasi Persit.

"Tujuan verifikasi pembukuan ini agar tidak ada kesalahan dalam penyerahan, baik dokumen keuangan maupun administrasi lainnya sebagai pedoman kepada Ketua Persit KCK Cabang LIII Kodim 0313 Kampar yang baru," kata Merizkia.

Dalam kegiatan verifikasi ini, satu-per satu data maupun keuangan diperiksa. Hal ini agar tidak ada kesalahan dalam penyerahan kepada Ketua Persit yang baru. Jika ditemukan kesalahan atau kekurangan, maka akan dijadikan pedoman untuk perbaikan pada pengurus yang berikutnya.

Lebih lanjut, Merizkia mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian fungsi pengendalian dari Ketua Persit KCK terhadap anggota dalam melaksanakan program kerja yang menjadi tanggung jawabnya. Program kerja tersebut berupa kegiatan perencanaan, pelaksanaan, dan pelaporan, serta administrasi keuangan yang efektif, efisien, dan transparan.

"Saya harap hasil verifikasi ini dapat dijadikan sebagai pedoman demi kelancaran pelaksanaan tugas selanjutnya sebagai pejabat yang baru,” pungkasnya.