Sambangi Rumah Kreatif Bonca Umbai, Ketua Dekranasda Muslimawati: Ternyata Kampar Tak Kalah dengan Daerah Lain
Ketua Dekranasda Kampar, Muslimawati Catur saat mengunjungi IKM Rumah Kreatif Bonca Umbai
RIAU1.COM - Ketua Dekranasda Kabupaten Kampar, Muslimawati Catur kembali menyambangi para pelaku industri kecil menengah (IKM) yang ada si Kabupaten Kampar.
Kali ini, Muslimawati mengunjungi IKM Rumah Kreatif Bonca Umbai yang berada di Desa Pulau Gadang, Kecamatan XIII Koto Kampar, Rabu 17 Juni 2020.
Dalam kesempatan itu, Muslimawati mengapresiasi kreatifitas para ibu-ibu dan bapak-bapak dalam membuat kerajinan tangan dari daun umbai.
"Ternyata Kampar tidak kalah dengan daerah lain dalam hal kerajinan tangan dan kuliner makanan," ujar Muslimawati.
Selain itu, Muslimawati juga turut memberikan bantuan sembako sebagai kepedulian terhadap pelaku IKM yang terdampak pandemi Covid-19.