Sampai Hari ini Kampar Masih PSBB, Sekdakab Yusri: Saat New Normal, Masyarakat Tetap Harus Patuhi Protokol Kesehatan

Sampai Hari ini Kampar Masih PSBB, Sekdakab Yusri: Saat New Normal, Masyarakat Tetap Harus Patuhi Protokol Kesehatan

28 Mei 2020
Sekdakab Kampar, Yusri saat meninjau pos chekpoint PSBB di Kampar

Sekdakab Kampar, Yusri saat meninjau pos chekpoint PSBB di Kampar

RIAU1.COM - Masih menunggu petunjuk teknis dalam penerapan New Normal, Sekdakab Kampar, Yusri menyatakan sampai saat ini Kabupaten Kampar masih dalam masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

"Sejauh ini masih PSBB," kata Yusri saat dihubungi Riau1.com melalui selularnya, Kamis 28 Mei 2020.

Meski akan menerapkan new normal sesuai dengan kebijakan Pemerintah pusat dan Pemprov Riau, Yusri mengungkapkan, secara umum aturannya masih sama dengan PSBB.

"Kedepan kita tetap memberlakukan protokol kesehatan, pos chekpoint perbatasan dan pos Covid-19 di kecamatan tetap disiagakan," terang Yusri.

"Kita imbau masyarakat tetap patuhi protokol kesehatan, seperti menggunakan masker saat keluar rumah, rajin cuci tangan dan sebagainya, sampai kondisi benar-benar normal," pungkasnya.

Seperti yang diketahui, Pemprov Riau tampaknya akan segera menerapkan konsep new normal atau kenormalan baru dalam menyikapi pandemi Covid-19 ini.

Pasalnya sudah ada pertemuan dan sosialisasi oleh Gubernur Riau Syamsuar dengan berbagai instansi guna penerapan new normal tersebut.

Baik sosialisasi pada dunia pendidikan, tokoh agama, tokoh masyarakat dan kelompok masyarakat lainnya.