Yuk Kenalan Dengan Sejarah Workout, Aktifitas Untuk Memelihara Kebugaran Tubuh

Yuk Kenalan Dengan Sejarah Workout, Aktifitas Untuk Memelihara Kebugaran Tubuh

17 Oktober 2020
Ilustrasi workout (Foto: Istimewa/thejakartapost.com)

Ilustrasi workout (Foto: Istimewa/thejakartapost.com)

RIAU1.COM - Sudah tidak dipungkiri lagi, workout atau latihan fisik di masa pandemi ini dilakukan hampir semua orang di dalam maupun luar rumah.

Tahukah bahwa workout ini diperkenalkan pertama kali tahun 1861 oleh F. Gustav Ernst, seorang ahli mesin ortopedi di London, Inggris yang menemukan gym portabel dikutip dari kumparan.com, Sabtu, 17 Oktober 2020.

Jejaknya kemudian diikuti oleh guru kebugaran Jack LaLanne yang mulai menyiarkan acara TV kebugaran untuk ibu rumah tangga pada 1951.

Dari sanalah bermunculannya produk yang menjanjikan peningkatan kebugaran dengan cepat, dan cara yang mudah untuk mengurangi berat badan.

Beberapa diantaranya slim suits dan sauna suits. Ini layaknya kostum vinil yang menutupi hampir seluruh tubuh. Konon bisa membuat tubuh lebih banyak berkeringat saat berolahraga, dan membuat berat badan turun lebih cepat.

Kemudian munculnya sabuk getar yang diikat di sekitar paha atau pantat untuk menghilangkan lemak.

Kegiatan ini terus berkembang sampai saat ini. Bahkan instruktur kebugaran dengan cepat berpindah ke kelas online.

Kelas yoga beralih ke Zoom, penjualan peralatan olahraga juga bisa dilakukan dengan lebih efektif melalui aplikasi jual-beli.