Sejarah Hari Ini: Titanic Tinggalkan Pelabuhan Southampton Sebelum Karam di Atlantik Utara

Ilustrasi (Foto: Istimewa/internet)
RIAU1.COM - Sejarah mencatat bahwa kapal penumpang super yang dianggap tak pernah tenggelam, Titanic meninggalkan pelabuhan Southampton, Inggris tepat hari ini tahun 1912 sebelum karam di perairan Atlantik Utara yang dingin.
Sebelum insiden tabrakan dengan gunung es itu terjadi, kapal samudra kelas Olympic ini mengawali pelayarannya dengan insiden kecil dinukil dari nationalgeographic.grid.id, Jumat, 10 April 2020.
Dibuktikan dengan sebuah surat dari Richard Gedde kepada istrinya pada 11 April 1912, satu hari setelah Titanic meninggalkan pelabuhan Southampton, Inggris.
Surat ini ditulis dengan perlengkapan khas Titanic dan disegel dengan amplop khas White Star Line.
Dalam surat tersebut, Gedde mengatakan bahwa Titanic hampir tabrakan dengan kapal yang lebih kecil, SS City of New York.
Insiden itu terjadi ketika Titanic meninggalkan dermaga, titik hisap dari dua kapal menyebabkan tali yang mengikat SS City of New York putus dan hampir memicu tabrakan besar dengan Titanic.
Beruntung mereka berhasil lolos dari maut tersebut. Tapi Titanic tak lolos dari insiden yang membuatnya tenggelam di
perairan Atlantik Utara.