Gempa 7,1 Magnitudo Hancurkan Bangunan di California Selatan Kemarin

Gempa 7,1 Magnitudo Hancurkan Bangunan di California Selatan Kemarin

6 Juli 2019
Gempa California. Foto: USA Today.

Gempa California. Foto: USA Today.

RIAU1.COM -Gempa dengan magnitudo 7,1 mengguncang bangunan dan menghancurkan fondasi di California Selatan, pada Jumat (5/7/2019). Gempa ini membuat penduduk yang ketakutan tidur di jalan-jalan sehari setelah gempa bumi lain menghantam.

"Gempa bumi terbaru Jumat melanda 11 mil timur laut Ridgecrest. Gempa ini lima kali lebih besar dari gempa berkekuatan 6,4 pada Kamis, yang juga berpusat di dekat Ridgecrest," kata ahli meteorologi CNN Brandon Miller, dilnasir dsri Tempo.co, Sabtu (6/7/2019).

Di Ridgecrest, beberapa kebakaran terjadi pada hari Jumat dan beberapa cedera dilaporkan, menurut juru bicara Kern County, Megan Person. Kota itu telah mengaktifkan pusat operasi darurat, dan hampir 2.000 orang tanpa listrik, kata para pejabat. Departemen Pemadam Kebakaran San Bernardino mengatakan menerima beberapa laporan kerusakan juga dari masyarakat di barat laut.

"Rumah bergeser, fondasi retak, dinding penahannya runtuh. Satu luka (minor) dengan petugas pemadam kebakaran yang merawat pasien," kata departemen itu.

Penduduk Bakersfield, Giovanna Gomez, ada di rumah bersama keluarganya ketika rumah mereka bergoyang dan air di kolamnya meluap. Mereka berlari keluar.

"Gempa itu sekitar satu menit. Jauh lebih besar dari yang (terjadi) kemarin," katanya.

Bakersfield berada di Kern County, sekitar 110 mil dari Ridgecrest. Donald Castle, yang tinggal di Porterville, barat Ridgecrest, mengatakan rumahnya bergetar selama hampir 25 detik.

"Sementara tidak ada laporan kebocoran gas besar atau kematian, ada banyak panggilan ambulans dan panggilan bantuan medis," menurut Kepala Departemen Pemadam Kebakaran Kabupaten Kern David Witt.

Di Los Angeles, sekitar 150 mil jauhnya dari Ridgecrest, penduduk merasakan bumi berguncang, tetapi tidak ada laporan kerusakan serius, kata Walikota Eric Garcetti.

"Ada beberapa kabel putus dan pemadaman listrik lokal," kata Pemadam Kebakaran Kabupaten Los Angeles.

Dikatakan tidak ada kerusakan infrastruktur besar, tidak ada kematian dan tidak ada cedera serius yang dilaporkan.

Guncangan itu terasa hingga Meksiko dan Las Vegas, menurut USGS. Pertandingan NBA Summer League antara New Orleans Pelicans dan New York Knicks di Las Vegas ditunda pada Jumat menyusul laporan gempa. Papan skor dan pengeras suara di dekat langit-langit arena bergetar ketika gempa bumi melanda.

Ahli seismologi CalTech, Lucy Jones, mengatakan Jumat, kedua gempa bumi itu merupakan bagian dari rangkaian yang berkelanjutan, dari "sistem yang sangat energetik."

Gempa magnitudo 7,1 terbaru adalah gempa utama. Sementara, gempa magnitudo 6,4 pada Kamis merupakan guncangan. Selain menjadi lebih besar, Miller mengatakan gempa itu melepaskan lebih dari 11 kali jumlah energi daripada gempa 6,4.