Sinergitas Penanganan Karhutla di Wilkum Polsek Rengat Barat
Polsek Rengat Barat melaksanakan giat patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) diwilayah hukum (Wilkum) Polsek Rengat Barat Polres Inhu Polda Riau. Patroli Karlahut bersinergitas dan kolaborasi dengan TNI, KPBD dan Manggala Agni, Ahad (21/5).
Patroli dipimpin Kapolsek Rengat Barat Kompol Deni Afrial didampingi 6 personel Polsek Rengat Barat bersama Danramil 01/Rengat Kapten Inf HB Sitepu didampingi 4 personel Koramil 01/Rengat, Manggala Agni Inhu dua personel dan KPBD Inhu 2 personel.
Giat patroli berada di PT PAS yang berada di Desa Pematag Jaya, Kecamatan Rengat Barat.
Dalam patroli itu didukung 13 unit kenderaan bermotor (Ranmor) roda dua 3 unit mesin Robin dan selang 7 gulung panjang sekira 210 meter.
Selain melaksanakan giat patroli bersama untuk memantau api di wiayah hukum Polsek Rengat Barat, bertujuan untuk menumbuhkan sinergitas dalam pelaksanaan tugas.
Dari hasil giat tidak ditemukan titik api atau hotspot dan situasi dalam keadaan aman dan terkendali.