Peletakan Batu Pertama Bedah Rumah Presisi oleh Kapolres
RIAU1.COM -Kapolres Inhu AKBP Bachtiar Alponso SIK MSi meletakan batu pertama pembangunan Rumah Layak Huni (RLH) untuk Yumiati (53) Sabtu (11/3).
Pembangunan RLH untuk Yumiati, janda lima orang anak dan konon mengalami depresi ringan itu, merupakan realisasi program Bedah Rumah Presisi Inhu (Bersih) di Desa Pulau Gelang, Kecamatan Kuala Cenaku, Kabupaten Inhu, Riau yang berlokasi ditepi Jalan Lintas Rengat - Tembilahan.
Disela-sela kegiatan itu, Kapolres menyampaikan, bahwa program Bersih sudah ketiga kalinya dilakukan dengan hari ini.
"Alhamdulillah, hari ini kita telah melaksanakan acara peletakan batu pertama pembangunan rumah layak program Bersih yang ketiga, untuk salah seorang janda kurang mampu Yumiati di Desa Pulau Gelang," kata Kapolres.
Kata Kapolres, menambahkan, kondisi rumah Yumiati yang tidak layak untuk ditempati. Sedangkan pekerjaan Yumiati tidak tetap dan mengalam depfesi ringatn.
Kondisi itu yang membuat Tim Bersih menetapkan Yumiati berhak menerima bantuan bedah rumah.
Dari.kesepakatan, Tim Bersih akan menuntaskan pembangunan rumah teraebut dalam satu bulan.
Artinya, kata Kapolres, dalam jangka satu bulan kedepan bedah rumah ini sudah bisa diresmikan dan kunci rumah akan diserahkan kepada pemiliknya.
"Kita tatgetkan program Bersih dapat berjalan sesuai yang direncanakan, di 14 kecamatan se-Kabupaten Inhu. Untuk itu, kita juga mengharapkan bantuan dan dukungan dari para donatur maupun masyarakat Inhu, baik itu tenaga, pikiran, moril dan juga materil," pesan Kapolres.