Wabup Inhu Minta Perketat Prokes di Desa

Wabup Inhu Minta Perketat Prokes di Desa

13 Juli 2021
Wabup Inhu Minta Perketat Prokes di Desa

Wabup Inhu Minta Perketat Prokes di Desa

RIAU1.COM -Wakil Bupati Inhu Junaidi Rachmat meminta agar memperketat Protokol Kesehatan (Prokes) disetiap desa. Sehingga dapat menekan angka penularan kasus Covid19.

Dalam ramah tamah dengan Kepala Desa (Kades) dari 6 kecamatan yang dilakukan di Auditorium Yopi Arianto kantor Bupati Inhu, Senin 12 Juli 2021.

"Kita berharap kepada Kades yang hadir diruangan ini untuk selalu menerapkan protokol kesehatan secara ketat untuk menekan angka penularan Covid19," kata Junaidi berpesan.

Untuk itu, setiap kegiatan yang berlangsung didesa, keselamatan masyarakat adalah yang paling utama.

Junaidi menyatakan, ada tiga program kerja Pemkab Inhu, Riau dalam 100 hari, sejak dia dilantik. Pertama, penanganan dan penanggulangan wabah Covid19. Kedua, peningkatan ekonomi masyarakat terdampak pandemi Covid19. Ketiga, penataan birokrasi demi terciptanya kelancaran penyelenggaraan pemerintah.

"Saat ini pemerintah tengah mengupayakan program untuk peningkatan perekonomian masyarakat tedampak pandemi. Mengingat pandemi Covid19 memberikan dampak luar biasa bagi perekonomian masyarakat," kata dia.

Bersama Bupati Inhu Rezita Meylani Yopi, dirinya akan melakukan penataan birokrasi demi menjamin kelancaran program pemerintah
"Mudah-mudahan nampak hasilnya dalam 100 hari kerja Bupati dan Wakil dan Wakil Bupati Inhu," harapnya.

Sebanyak puluhan Kades hadir dalam pertemuan itu, yang berasal dari 6 kecamatan, antara lain Kecamatan Kuala Cenaku, Rengat, Rengat Barat, Seberida, Batang Cenaku dan Batang Gansal.