Tim Daehan Korsel Datang ke Inhil, Ingin Bangun Pengolahan Limbah Sampah dan Produksi Biochar

Tim Daehan Korsel Datang ke Inhil, Ingin Bangun Pengolahan Limbah Sampah dan Produksi Biochar

25 November 2020
Bupati Inhil bersama pihak Daehan Korea Selatan

Bupati Inhil bersama pihak Daehan Korea Selatan

RIAU1.COM - Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir kedatangan tim Daehan E & C Co.Ltd dari Korea Selatan, dilantai 5 Kantor Bupati Indragiri Hilir.

Kedatangan tim Daehan dari Korsel ke Kabupaten Indragiri Hilir itu bertujuan untuk mendirikan pengolahan limbah berupa produksi Biochar dan pengembangan lahan pertanian yang terpadu.

Tim Daehan E & C Co.Ltd dari Korea Selatan yang dipimpin Mr. Jung Rok SEO selaku Managing Direktor Daehan E&C dengan disambut langsung Bupati Inhil HM. Wardan didampingi Asisten 1 Setda Inhil dan beberapa pimpinan OPD dilingkungan Pemkab Inhil.

Bupati Inhil HM. Wardan yang diwawancarai awak media usai pertemuan mengatakan, dirinya berharap dengan kehadiran tim Daehan dari Korsel ini akan bisa mengolah limbah sampah yang ada sehingga bisa dimanfaatkan.

"Mudah-mudahan dengan menggunakan mesin yang dibawa Daehan ini bisa mengolah sampah 50 ton dalam 1 hari," ungkap HM Wardan.

Untuk itu, bupati meminta agar program ini dapat segera berlanjut sehingga masalah sampah yang selama ini menjadi momok di Inhil akan segera teratasi.

"Kedepan agar tidak menjadi masalah lagi dan Pemerintah Kabupaten Indragiri Hilir siap membantu serta mendukung program ini yang mana pada hari ini sedang dilakukan uji studi kelayakan," pungkas HM Wardan.