39 Tahanan Lapas dan 44 Pegawai PN Tembilahan Jalani Tes Swab Pasca Temuan Kasus Positif Covid-19

22 Juni 2020
Subowo Radiyanto

Subowo Radiyanto

RIAU1.COM -Setelah menerima data dari Labor terkait hasil swab 5 orang yang dinyatakan positif Covid-19, tim gugus tugas penanganan dan pencegahan Covid-19 Kabupaten Inhil melalui tim Puskesmas terdekat langsung melakukan tracking contact dan mengadakan rapid tes masal.

Hal tersebut dibenarkan Subowo Radiyanto selaku Kabid P2P Dinas Kesehatan Inhil yang juga tim deteksi dan tracking gugus tugas Covid-19 Kabupaten Inhil usai melakukan press confrence di Kantor Dinas Kominfo Inhil, Senin 22 Juni 2020.

Dijelaskannya, salah satu lokasi yang dilakukan rapid tes dan swab masal ada di Lapas Klas IIA Tembilahan serta di Pengadilan Negeri Tembilahan yang terdapat pasien positif Covid-19.

"Di Lapas Tembilahan ada 39 orang tahanan yang dilakukan uji swab karena satu sel dengan pasien positif Covid-19," ungkap Subowo.

Selain itu, tim kesehatan juga melakukan Rapid tes pada 44 orang pegawai di Pengadilan Negeri Tembilahan karena salah satu ASN nya terdeteksi Positif Covid-19.

"Dari 44 orang yang di Rapid Tes, 4 orang dinyatakan reaktif dan saat ini menunggu giliran untuk dilakukan swab," tambahnya.

Seperti diketahui, di Kabupaten Inhil saat ini terdapat penambahan 5 kasus positif covid-19 sehingga total menjadi 22 kasus. (Fahrin)