Bergulat Dengan Perampok, Warga di Tembilahan Hulu Luka 19 Jahitan

11 April 2020
Korban berinisial BH mengalami luka di tangan dan kepala

Korban berinisial BH mengalami luka di tangan dan kepala

RIAU1.COM - Seorang Warga Parit 1 Jalan Gerilya Kecamatan Tembilahan Hulu Kabupaten Indragiri Hilir mengalami luka-luka akibat bergulat dengan 3 orang perampok.

Peristiwa Pencurian dengan Kekerasan (Curas) itu terjadi pada Sabtu 11 April 2020 sekitar pukul 04.00 wib subuh sehingga menyebabkan korban berinisial BH mendapat 17 jahitan di bagian kepala dan lengannya.

"Jumlah tersangka pencurian ada 3 orang. Untuk info lebih lanjut silahkan hubungi Polsek Tembilahan Hulu, karena hal ini sudah dilaporkan," ungkap salah seorang rekan korban.

Dikatakannya, saat perampokan itu berlangsung korban sempat melawan dan salah seorang perampok ternyata membawa senjata tajam jenis pisau.

"Lukanya di kepala sebanyak 7 jahitan dan tangan 12 jahitan sementara malingnya berhasil melarikan diri," cerita salah satu teman korban yang melihat kondisi korban usai kejadian.

Sementara itu, Kapolsek Tembilahan Hulu, AKP Rhino Handoyo membenarkan adanya peristiwa Curas tersebut dan pihaknya sudah turun ke TKP. "Iya, anggota sudah di TKP, tapi korban belum buat laporan resmi," tandasnya.