Hilang Usai Jual Kopra, Awak Kapal di Inhil Ditemukan Tewas di Perairan Kuala Enok

4 April 2020
Korban saat ditemukan tim gabungan di perairan

Korban saat ditemukan tim gabungan di perairan

RIAU1.COM - Seorang Awak Kapal ditemukan tim gabungan telah meninggal dunia di perairan sekitar Kelurahan Kuala Enok Kecamatan Tanah Merah Kabupaten Inhil, Sabtu 4 April 2020.

Korban ditemukan mengapung dan terlihat tertelungkup tanpa menggunakan baju oleh tim gabungan yang terdiri dari personil Pos Sar Tembilahan, BPBD Inhil, TNI dan Polri serta warga sekitar.

Diketahui, korban yang bernama Rusli hilang saat hendak pulang ke Kelurahan Benteng Kecamatan Sungai Batang usai menjual kopra di PT Pulau Sambu Kuala Enok pada Jumat 3 April 2020.

Korban hilang kontak sementara kapal motornya ditemukan mengapung di perairan oleh salah seorang nelayan.

Kepala BPBD Inhil, Yuspik saat dikonfirmasi mengatakan, setelah dilakukan pencarian, korban berhasil ditemukan namun sudah dalam keadaan meninggal dunia. "Korban ditemukan pukul 10.30 wib pagi tadi," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Pos Sar Tembilahan, Rio Putra membenarkan jika korban ditemukan masih di sekitar Kecamatan Tanah Merah, tidak jauh dari penemuan kapal motornya. "Ya, sudah ditemukan," katanya.

Rio menegaskan, tidak terlihat tanda-tanda tubuh korban rusak atau dimakan binatang saat tim ditemukan tim gabungan mengevakuasi dari TKP. "Korban jasadnya utuh, tidak pakai baju," tandasnya.

Hingga berita ini dirilis, belum diketahui pasti penyebab korban meninggal dunia karena pihak kepolisian setempat belum memberikan keterangan resmi.