Diisolasi di RSUD Puri Husada Tembilahan, 1 Orang Pasien Covid-19 Inhil Membaik
Trio Beni Putra
RIAU1.COM - Kondisi seorang Pasien Dalam Pengawasan (PDP) Corona Virus Disease (Covid-19) yang diisolasi di RSUD Puri Husada Tembilahan saat ini berangsur membaik setelah 2 orang lainnya juga dinyatakan sehat dan diperbolehkan pulang.
Data tersebut merupakan data per 24 Maret 2020 yang dirilis oleh Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Corona Virus Disease (Covid-19) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil).
"Alhamdulillah, keadaan pasien terus membaik. Pasien dirawat intensif di RSUD Puri Husada Tembilahan yang memang ditetapkan sebagai salah satu rumah sakit rujukan," ungkap juru bicara Gugus Tugas Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Inhil, Trio Beni Putra.
Trio menyampaikan, agar masyarakat tetap menaati imbauan Bupati Kabupaten Inhil yang diterbitkan beberapa hari sebelumnya demi mencegah penyebaran virus corona.
"Hindari kegiatan kerumunan. Perbanyak waktu di rumah. Jangan terlalu sering keluar rumah dan yang terpenting masyarakat jangan panik," kata Trio.
Disamping itu, Trio juga kembali mengimbau kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan diri dan lingkungan guna memutus mata rantai penyebaran virus corona.
"Cuci tangan setelah dari luar. Gunakan masker bila batuk dan pilek dan jaga daya tahan tubuh melalui konsumsi gizi seimbang serta berolahraga," pungkas Trio.
Untuk diketahui, berdasarkan data per 24 Maret 2020, sebaran Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 terbanyak di Kabupaten Inhil berada di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Kota Baru, Kecamatan Keritang.
Sementara, ODP Covid-19 tersebar di 19 Fasilitas Pelayanan Kesehatan se-Kabupaten Inhil dengan mayoritas rentang usia 26-45 tahun.