Kegiatan puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional 2019 di Kabupaten Inhil
RIAU1.COM - Ribuan peserta yang didominasi oleh petugas instansi dan lembaga kesehatan memenuhi gedung venue futsal dalam rangkaian acara puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 55 tahun 2019 di Kabupaten Indragiri Hilir.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan (Kadiskes) Inhil, Zainal Arifin mengaku dalam 5 tahun kedepan di Kabupaten Inhil akan kembali berkembang 9 Puskesmas lagi.
Selain itu, dalam upaya pencegahan gizi buruk atau stunting, Dinkes Inhil juga membuat suatu terobosan baru dengan kegiatan terpadu.
"Kami hadirkan Durasi Penting atau Posyandu pra konsepsi dalam pencegahan Stunting, tujuannya untuk memberikan pelayanan kesehatan secara terpadu dan terstandar pada calon pengantin," ungkap Zainal Arifin.
Ditambahkannya, dalam program Durasi Penting tersebut, Dinkes Inhil bekerja sama dengan kantor Kementerian Agama Inhil dan Pengurus Cabang Muslimat NU Inhil.
"Dinkes memberikan konseling dan pelayanan kesehatan, Kementerian Agama memberikan penyuluhan dan bimbingan perkawinan pada calon pengantin, dan Muslimat NU terkait sosialisasi tentang keluarga," tambahnya.
Dari program tersebut, Kadiskes Inhil berharap akan mampu menciptakan perempuan yang melahirkan generasi-generasi sehat.