Penyerahan bantuan kepada korban kebakaran di Jalan Kayu Jati Tembilahan Hulu
RIAU1.COM - Pengurus Organisasi Sosial, Masyarakat Peduli Inhil (MPI) dan Sekretaris Kesbangpol Inhil kembali menyalurkan bantuan sembako dan pakaian bekas untuk korban kebakaran di Jalan Kayu Jati, Kecamatan Tembilahan Hulu, Senin 22 Juli 2019.
Ketua MPI, Loly Andriawan kepada awak media menyebut, pihaknya merasa ikut berduka cita atas musibah yang menimpa masyarakat dan akan berusaha membantu semaksimal mungkin.
"Kami turut berduka, hari ini kami bawakan pakaian layak pakai sumbangan dari para relawan, semoga dapat berguna," kata Loly.
Sementara itu, senada dengan Sekretaris Badan Kesbangpol Inhil, Marlis Syarif mengatakan, ikut bersedih melihat rumah-rumah masyarakat yang habis terbakar tanpa mampu menyelamatkan banyak barang, apalagi dalam sebulan sudah banyak kejadian musibah kebakaran yang terjadi di Inhil ini.
"Hari ini saya bersama teman-teman Kesbangpol dan organisasi MPI, Emak emak sehat serta teman-teman awak media datang untuk berbagi rasa, kita makan bersama," ucap Marlis.
Marlis Syarif berharap, warga jangan menghitung nilai barang yang diberikan karena tentu tidak bisa mengganti apa yang sudah hilang, akan tetapi pihaknya hanya ingin berbagi rasa dengan korban yang saat ini tengah mengalami kesedihan.
"Jumlahnya tidak banyak, hanya ini yang dapat kami berikan, namun mudah-mudahan bermanfaat," harapnya.
Hadir juga pada penyaluran bantuan tersebut Perwakilan Polsek Tembilahan Hulu, Perwakilan Lurah Tembilahan Hulu serta Ketua RT dan tokoh masyarakat.
Penulis: Fahrin