Kopi Hitam atau Kopi Susu, Mana Yang Lebih Sehat ?

16 Desember 2018
Kopi Hitam atau Kopi Susu?

Kopi Hitam atau Kopi Susu?

RIAU1.COM - Kopi sudah menjadi gaya hidup masyarakat disebagian ibu kota, cita rasa yang khas membuatnya menjadi sajian primadona untuk menemani aktifitas yang sayang untuk dilewatkan.

Kopi merupakan suatu zat kompleks yang terdiri atas 1000 komponen bioaktif di dalamnya. Yang terbukti memiliki beragam manfaat sehat, karena dapat berperan sebagai antioksidan, antiradang, dan antikanker.



Namun, penambahan bahan-bahan tertentu justru berpotensi mengubah sifat kopi, yang tadinya kawan menjadi lawan. Susu merupakan salah satu sumber kalsium yang baik untuk tubuh. Di sisi lain, kandungan lemak di dalam susu juga cukup tinggi. Itu artinya, dengan mencampur susu pada kopi pasokan lemak yang masuk ke dalam tubuh juga bisa melonjak tinggi.

Hal ini dapat meningkatkan risiko terjadinya berat badan berlebih atau obesitas, yang komplikasinya adalah diabetes, penyakit jantung, serangan jantung, dan stroke.



Kopi hitam murni tanpa campuran gula, susu, atau krimer adalah yang terbaik bagi kesehatan. Namun, apabila Anda adalah penggemar berat kopi susu, pilihlah jenis susu atau krimer rendah lemak sebagai campurannya.

Sumber: Klikdokter.com