Kamu Pecinta PUBG Atau Free Fire? Ini Sejarah Awalnya

Kamu Pecinta PUBG Atau Free Fire? Ini Sejarah Awalnya

14 Desember 2019
Ilustrasi [Foto: Istimewa/Internet]

Ilustrasi [Foto: Istimewa/Internet]

RIAU1.COM - Bagi kamu pecinta gim bertemakan battle royal tentu sudah tak asing lagi dengan nama-nama seperti PUBG, ROS, atau Free Fire.

Tahukah bahwa konsep battle royal ini berasal dari sebuah novel di Jepang?. Dia adalah Koushun Takami, orang pertama yang mencetuskan ide ini dalam karangannya yang berjudul Battle Royal dinukil dari kumparan.com, Sabtu, 14 Desember 2019.

Novel ini pertama kali terbit pada tahun 1999. Walaupun dicetak pada tahun 1999, novel ini ternyata pernah diikutsertakan dalam kompetisi Japan Grand Prix Horror Novel 1997.

Namun ditolak oleh panitia pada babak final, karena konten yang terkandung dalam novel ini cenderung sadis.

Anehnya walau sempat ditolak, pada saat diterbitkan novel ini terjual laris di pasaran. Bahkan sampai menyentuh angka 1 juta eksemplar.

Satu tahun berjalan, novel ini diadaptasi ke dalam film dengan judul yang sama.