Mualaf Korea Ini Unggah Foto Di Pintu 25 Masjidil Haram, Begini Kata Netizen

20 November 2019
Ayana Jihye Moon (Foto: Istimewa/internet)

Ayana Jihye Moon (Foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM - Masih dalam rangkaian ibadah umrahnya, gadis mualaf cantik asal Korea Selatan Ayana Jihye Moon mengunggah foto saat berada di pintu 25 Masjidil Haram.


Pintu ini termasuk dalam pintu Safa Marwah mengarahkan jemaah tinggal jauh dari Masjidil Haram yang kerap dipilih oleh jemaah asal Indonesia.

" Assalamualaika ya Rasulullah," tulis Ayana di akun Instagramnya, Rabu, 20 November 2019.

Sontar unggahannya ini mengundang beberapa netizen berkomentar soal parasnya yang cantik.

" Masya Allah cantik kalau pakai jilbab syari," sebut @mila_fauzyah92.

" Cantiknya Ayana," tulis @meletop.

" Cantik Banget," komen @afiqaizat_.

" Senyummu melemahkanku," jelas @_nrst04_.