Tak Disangka, Konsumsi Pisang Mentah Banyak Manfaatnya

Tak Disangka, Konsumsi Pisang Mentah Banyak Manfaatnya

10 April 2019
Buah pisang

Buah pisang

RIAU1.COM - Pisang mentah atau pisang hijau merupakan pisang biasa yang tingkat kematangannya belum sempurna alias setengah matang. 

Pisang mentah dikenal memiliki sumber serat, vitamin, dan mineral yang baik serta pati yang dapat membantu mengendalikan kadar gula darah, seperti dikutip dari newsmedia, 18 Novembe 2018, berikut beberapa manfaat yang didapat jika mengonsumsi pisang mentah: 

1. Meningkatkan penyerapan gizi 

Dapat membantu memperbaiki kesehatan usus karena asam lemak rantai pendek yang ada di dalamnya. Ada beberapa penelitian yang mengatakan bahwa asam lemak ini dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk menyerap nutrisi, terutama kalium. 

2. Mengatur tekanan darah 

Kandungan kalium pada pisang mentah bertindak sebagai vasodilator yang dapat menurunkan ketegangan pada pembuluh darah dan arteri. Hal ini dapat membantu mencegah serangan jantung dan stroke. 

3. Membantu pencernaan 

Loading...

Kadar pati pada pisang mentah sangat baik untuk sistem pencernaan. Pati mengandung serat makanan yang dapat membantu mencegah kembung dan konstipasi. 

4. Chat diare 

Pisang mentah memiliki kemampuan untuk mengobati dan mencegah diare yang disebabkan oleh bakteri, virus, atau infeksi parasit. Konsumsi pisang mentah atau hijau mampu memerangi segala ancaman buruk tersebut. 

5. Kawan diabetes 

Orang yang menderita diabetes tipe 2 dapat mengonsumsi pisang hijau. Pasalnya, pisang hijau memiliki kandungan gula dalam jumlah yang sedikit. Dikonsumsi dengan cara merebus adalah salah satu cara yang paling baik untuk mendapatkan khasiatnya.