Sah Dilantik, 45 Anggota DPRD Inhil Diharapkan Bergandeng Tangan Memajukan Daerah

17 September 2024
45 Anggota DPRD Inhil mengucapkan sumpah janji dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Tembilahan

45 Anggota DPRD Inhil mengucapkan sumpah janji dipimpin Ketua Pengadilan Negeri Tembilahan

RIAU1.COM - Sebanyak 45 orang anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Indragiri Hilir telah secara resmi dilantik dengan mengucap sumpah/janji dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri Tembilahan dalam Rapat Paripurna, Selasa 17 September 2024.

Berdasarkan pasal 34 ayat 2 PP Nomor 12 Tahun 2018 dan surat Mendagri tanggal 25 Juli 2024 dijelaskan bahwa dalam hal pimpinan DPRD belum terbentuk maka DPRD dipimpin oleh pimpinan sementara.

Adapun yang terpilih sebagai Ketua DPRD Inhil sementara yaitu Iwan Taruna ST, M.Si dan Wakil Ketua Junaidi AN, M.Si yang mana akan memiliki tugas pokok yaitu memimpin rapat, memfasilitasi pembentukan fraksi dan penyusunan rancangan peraturan DPRD serta memproses penetapan pimpinan DPRD definitif.

Dalam sambutannya, Iwan Taruna selaku Ketua DPRD Inhil sementara menyampaikan bahwa dirinya dan seluruh anggota mengharapkan dukungan dari PJ Bupati Inhil beserta seluruh jajaran dan komponen masyarakat Kabupaten Inhil.

"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Inhil, rekan-rekan anggota DPRD masa jabatan 2019-2024 dan seluruh anggota KPU sampai ke tingkat PPK, PPS dan KPPS serta Bawaslu, Aparat keamanan TNI Polri dan ormas serta stakeholder lainnya," ungkap Iwan Taruna.

Ditambahkannya, hari ini sebuah amanah besar telah diletakkan dipundak 45 Anggota DPRD Inhil yang mana merupakan hal yang harus dipertanggungjawabkan didunia dan akhirat sebagai awal perjuangan dalam menghadirkan kebaikan dan keadilan yang diharapkan oleh seluruh lapisan masyarakat Kabupaten Inhil.

"Kini saatnya bergandeng tangan untuk memajukan daerah kita, simpul ikatan yang kemarin sempat tercerai mari kita ikat kembali. Mari kita rajut kembali, bersama sama bahu membahu dalam membangun negeri," tambah Ketua DPC PKB Inhil tersebut.

Iwan mengajak semua anggota agar meruntuhkan semua sekat yang menjadi penghalang antar komponen masyarakat sehingga dapat mengemban amanah dan memperjuangkan aspirasi masyarakat.

"Mari kita turut mendorong terciptanya pelaksanaan pembangunan daerah dengan hasil yang baik dan nyata agar dapat menghadirkan Inhil yang lebih maju," pungkasnya. (Galeri)