Kinerja AKBP Dhovan Oktavianton Dipuji Wako Dumai

12 Januari 2025
Wako Dumai bersama AKBP Dhovan Oktavianton

Wako Dumai bersama AKBP Dhovan Oktavianton

RIAU1.COMAKBP Dhovan Oktavianton yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolres Dumai, secara resmi menjabat Kabagbinkar Biro SDM Polda Riau. 
Sedangkan AKBP Hardi Dinata yang sebelumnya bertugas sebagai Kapolres Sikka di Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) saat ini secara resmi menjabat sebagai Kapolres Dumai. 

Kenal pamit pun dilaksanakan dalam rangka memberikan apresiasi kepada AKBP Dhovan beserta istri serta mengenal secara akrab AKBP Hardi beserta istri akhir pekan ini.

Kenal Pamit Kapolres Dumai ini turut dihadiri oleh Wali Kota Dumai H. Paisal. Pada kesempatan ini, Wako Paisal turut bercerita tentang kesan selama bersinergi dengan Polres Dumai dibawah kepemimpinan AKBP Dhovan dan pesan kepada AKBP Hardi dalam pelaksanaan tugas kedepan. 

Wako Paisal mengucapkan selamat bertugas kepada AKBP Dhovan pada penempatan yang baru. Selain itu, Wako Paisal turut mengapresiasi segala kinerja yang ditunjukkan oleh AKBP Dhovan selama menjabat sebagai Kapolres Dumai. 

“Lebih kurang 2 tahun kami bersinergi dengan AKBP Dhovan dalam menjaga kekondusifan di Dumai Kota Idaman. Kami ucapkan selamat bertugas dan semoga karir AKBP Dhovan terus melejit kedepan” ucap Wako Paisal. 

Usai mengungkap kesannya terhadap AKBP Dhovan, Wako Paisal langsung memberikan harapan kedepan sinergitas antara Pemerintah Kota Dumai bersama Polres Dumai dan stakeholder lainnya bisa berjalan semakin baik lagi kepada AKBP Handri. 

“Untuk AKBP Hardi, tentu kami berharap bahwa sinergitas yang baik antara Pemko Dumai bersama unsur TNI/Polri, Forkopimda dan Stakeholder lainnya. Kita yakini bisa terus menjaga kekondusifan Dumai Kota Idaman” ujar Wako Paisal.*