Kapolres Ingin Program Ketahanan Pangan di Dumai Sukses

2 November 2024
Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton tinjau lokasi lahan kelompok tani pekebun ubi

Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton tinjau lokasi lahan kelompok tani pekebun ubi

RIAU1.COM - Kegiatan sosialisasi ketahanan pangan di wilayah hukum Polres Dumai, dipimpin langsung Kapolres Dumai, AKBP Dhovan Oktavianton.

Program ini bertujuan mewujudkan swasembada pangan sebagai langkah strategis dalam memperkuat ketahanan nasional. 

Program sosialisasi ini dilakukan di dua lokasi lahan kelompok tani pekebun ubi di Kelurahan Pangkalan Sesai, Kecamatan Dumai Barat, dan lokasi budidaya ikan lele di Kelurahan Bukit Timah, Kecamatan Dumai Selatan.

AKBP Dhovan Oktavianton menyampaikan bahwa program ini menjadi wujud nyata komitmen kepolisian dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. 

“Ketahanan pangan adalah salah satu fondasi utama ketahanan nasional. Kami berupaya memberikan dukungan kepada masyarakat dan para petani agar dapat menjalankan usaha mereka dengan aman dan lancar,” ujarnya, Jumat (1/11/2024).

Ia menambahkan bahwa sektor pangan di Dumai memiliki potensi besar untuk dikembangkan, terutama melalui dukungan pemerintah daerah dan pihak kepolisian. 

“Wilayah Dumai ini sangat strategis dan memiliki potensi besar dalam sektor pertanian dan perikanan. Tugas kami adalah memberikan sosialisasi dan pendampingan sehingga masyarakat bisa meningkatkan produksi secara mandiri,” sebut AKBP Dhovan.

Dalam kesempatan tersebut, AKBP Dhovan juga menekankan pentingnya peran masyarakat dalam menjaga stabilitas pangan di tengah tantangan ekonomi global. 

“Saat ini, swasembada pangan bukan hanya soal ketahanan lokal, tetapi juga bagian dari ketahanan nasional menghadapi perubahan ekonomi dunia. Dengan swasembada, kita dapat mengurangi ketergantungan impor,” paparnya.

Kapolres Dumai juga mengapresiasi kerja keras para petani yang tetap produktif dalam mengembangkan budidaya ubi dan lele. Ia berharap kegiatan ini dapat memotivasi kelompok tani lainnya untuk lebih aktif. 

“Kami sangat mengapresiasi semangat dari para petani yang terus mengembangkan sektor pertanian dan perikanan. Ini adalah contoh yang sangat baik bagi kita semua, dan harapannya semakin banyak kelompok tani yang termotivasi,” katanya lagi.*