HUT Bhayangkara ke-78, Wako Paisal: Polres Bantu Program Dumai Berkhidmat

HUT Bhayangkara ke-78, Wako Paisal: Polres Bantu Program Dumai Berkhidmat

1 Juli 2024
Usai Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Halaman Kantor Wali Kota Dumai

Usai Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Halaman Kantor Wali Kota Dumai

RIAU1.COM - Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Halaman Kantor Wali Kota Dumai, Senin (01/07/2024) dipimpin Walikota H. Paisal.

Untuk tahun ini Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tersebut mengusung tema Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi Yang Inklusif dan Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas.

Pada kesempatan tersebut Wali Kota Dumai dan Kapolres Dumai pada saat upacara berkeliling untuk melihat dan memeriksa kesiapan pasukan yang terdiri personil gabungan.

Dalam amanatnya Wali Kota H. Paisal menyampaikan rasa bangganya kepada Polres Dumai karena dapat menjaga kamtibmas sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitas dengan nyaman.

"Dengan usianya sekarang Polres Dumai tidak terlepas dari kondusifitas, Polres Dumai telah membantu dalam program Dumai Berkhidmat, banyak penghargaan yang telah diraih oleh Kapolres Dumai, itu artinya Kapolres Dumai mampu menjadi inspirasi bagi banyak orang dan dapat memimpin dan juga atas dedikasinya yang telah membantu dalam pemberantasan tindak pidana narkoba di Kota Dumai,"kata Paisal.

Dia juga berpesan kepada Polres Dumai dapat menjaga keamanan dan ketertiban ketika pemilu yang tak lama akan dilaksanakan di Kota Dumai.

"Seperti yang kita ketahui pelaksanaan pemilu sudah semakin dekat, kami sangat yakin bahwa Polres Dumai dapat menjaga kelancaran pelaksanaannya nanti, semoga Polri semakin solid, terus berdedikasi tinggi untuk bangsa dan negara," harapnya

Dalam Upacara tersebut Wali Kota Dumai, menerima penghargaan dari Kapolres Dumai atas dedikasinya dalam membantu tugas-tugas Polri di wilayah hukum Polres Dumai.*