19 Pasien Covid-19 di Kota Dumai Sembuh, Wali Kota Zulkifli Sebut Begini

19 Pasien Covid-19 di Kota Dumai Sembuh, Wali Kota Zulkifli Sebut Begini

5 Juni 2020
Wali Kota Dumai, Zulkifli Adnan Singkah

Wali Kota Dumai, Zulkifli Adnan Singkah

RIAU1.COM - Kota Dumai menjadi salah satu daerah di Provinsi Riau dengan angka kasus positif virus corona atau Covid-19 terbanyak, yakni 19 pasien.

Beruntungnya, seluruh pasien Covid-19 di Kota Dumai sembuh dan sudah diperbolehkan pulang.

Wali Kota Dumai, Zulkifli AS menyampaikan kabar baik itu dalam sebuah postingan di laman facebook miliknya Zulkifli AS, Kamis 4 Junj 2020 kemarin.

"Alhamdulillah, seluruh pasien Covid-19 di Dumai telah sembuh," tulis Wali Kota Zulkifli, dikutip Riau1.com, Jumat 5 Juni 2020.

"Sore ini, kita seluruh warga masyarakat Kota Dumai mendapat khabar yang menggembirakan. Seluruh pasien positif Covid-19 di Kota Dumai dinyatakan sembuh. Pasein terakhir yang dirawat dan telah diizinkan pulang adalah santri asal Kota Dumai yang baru pulang dari Magetan, Jawa Timur," lanjutnya.

Ia pun mengucapkan terimakasih kepada para tenaga medis yang telah berjuang dalam menangani pasien Covid-19 ini.

"Kita patut bersyukur pada Tuhan Yang Maha Kuasa, Allah SWT. Kita juga berterimakasih pada petugas medis yang berjuang digaris depan penanganan covid-19 di Kota kita, karena 19 Pasien positif yang sempat di rawat semuanya sembuh dan kita mencatatakan zero kematian dari proses penanganan covid-19 ini," sebutnya.

Wali Kota Zulkifli tetap mengingatkan da. mengimbau kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan dimasa new normal ini.

"Dalam kesempatan yang berbahagia ini kami juga mengingatkan kepada kita semua agar tidak larut dalam euforia ini. Kita harus tetap waspada, tetap disiplin dan terus mengikuti segenap anjuran pemerintah untuk mengikuti segenap protokol kesehatan dalam penanganan virus corona," ujarnya.

"Kita tentu tidak mau ada gelombang-gelombang virus corona berikutnya hadir ke daerah kita. Untuk itu  tetaplah menggunakan masker saat berada diluar rumah. Cuci tangan pakai sabun, dan tetap jaga jarak aman saat berada di luar rumah. Percayalah, Semua demi kesehatan kita bersama, untuk keselamatan kita semua," pungkasnya.