Saingi ASUS ROG, Lenovo Bakal Hadirkan Smartphone Gaming RAM 16GB dengan Snapdragon 865 Plus?
Ilustrasi
RIAU1.COM - Mobile gaming terus mengalami perkembangan, berbagai vendor smartphone pun turut melakukan update agar berbagai jenis gaming dengan kualitas terbaik bisa dijalankan pada ponselnya.
Termasuk Lenovo yang dikabarkan bakal menghadirkan smartphone gaming dalam waktu dekat ini. Bahkan, Lenovo menyematkan chipset terbaru pada ponsel pintarnya.
Dilansir Tek.id, Lenovo dengan model L79031 terlihat muncul dalam pengujian AnTuTu, yang kemudian menyebar di Weibo.
Dalam gambar tersebut terungkap, perangkat yang diduga Lenovo Legion itu meraih skor 648.871 dan sudah menggunakan chipset Snapdragon 865+.
Ini merupakan chipset terbaru yang belum diumumkan oleh Qualcomm. Namun diperkirakan chipset ini memiliki kecepatan yang lebih tinggi ketimbang versi yang ada saat ini.
Chipset ini dirumorkan akan hadir dengan satu core 3,09 GHz, tiga core 2,42 GHz dan empat core 1,8 GHz. Tidak hanya itu, seri ini juga dilengkapi dengan Adreno 650.
Daftar ini juga menunjukkan kalau smartphone tersebut memiliki RAM 16GB LPDDR5 dan memori 512GB UFS 3.1. Jika informasi ini benar, Lenovo Legion akan menjadi smartphone pertama yang memiliki RAM 16GB.
Spesifikasi lain yang diduga kuat akan dibawa smartphone gaming terbaru Lenovo itu, ialah layar berpanel OLED FHD+ dengan refresh rate 144Hz.
Disertai dukungan pengisian cepat 45W, 4 kamera belakang dengan kamera utama 64MP dan pemindai sidik jari di layar. Penggunaan chipset Snapdragon 865+ juga mengindikasikan kalau perangkat ini sudah mendukung koneksi 5G.
Sampai saat ini, tanggal peluncuran Lenovo Legion masih menjadi misteri. Namun, Asus sudah mengumumkan ROG Phone 3 akan meluncur pada 22 Juli 2020 di Tiongkok.
Lenovo Legion digadang-gadang akan menjadi pesaing dari smartphone gaming milik Asus itu.