Vivo V15 Pro
RIAU1.COM - Setelah baru-baru ini dirilis di India, Vivo akan segera menghadirkan smartphone teranyarnya dengan kamera selfie berdesain pop-up, Vivo V15 Pro ke Indonesia. Namun dengan versi berbeda.
Untuk di Indonesia, Vivo menghadirkan varian V15 tanpa embel-embel 'Pro'. Ada beberapa perbedaan spesifikasi antara dua seri tersebut, tetapi fitur-fitur unggulnya tetap sama.
Pada komponen kamera selfie, Vivo V15 dan V15 Pro sama-sama mengusung desain pop-up dengan sensor berkualitas 32 megapiksel. Mekanisme pop-up ini bakal menyembunyikan kamera selfie, dan hanya muncul ketika dibutuhkan.
Ketika pengguna membuka aplikasi kamera untuk selfie, kamera depan akan naik secara otomatis dan saat aplikasi kamera selfie ditutup, kamera depan turun dengan sendirinya. Proses naik-turun kamera diklaim hanya memakan waktu 0,46 detik.
"Kamera ini kuat menahan bobot dengan berat hingga 15 kilogram, serta mampu naik turun selama 50.000 kali," kata Senior Product Manager Vivo Indonesia, Yoga Samiaji, dilansir Kompas.com, Jumat 22 Februari 2019.
Dengan kamera depan pop-up ini, Vivo V15 bisa mengusung layar berbingkai tipis yang benar-benar penuh atau disebut 'Ultimate All Screen' yang memiliki ukuran bentang 6,53 inci beresolusi 1080 x 2340 dan rasio screen-to-body 90,95 persen.
Di punggung Vivo V15 terdapat tiga kamera utama yang masing-masing beresolusi 12 MP, 8 MP, dan 5 MP dengan sejumlah fitur AI, seperti AI Beauty untuk mempercantik foto muka, serta AI Portrait Lighting untuk meningkatkan tingkat cahaya dalam foto portrait atau bokeh.
Vivo V15 memiliki memori yang cukup lega dengan kapasitas RAM 6 GB dan media penyimpanan 64 GB. Memori bisa diperluas dengan microSD hingga 256 GB.
Belum diketahui prosesor jenis apa yang mempersenjatai ponsel ini. Pada Vivo V15 Pro, chipset-nya mengandalkan Snapdragon 675 yang paling prima untuk kelas menengah.
Spesifikasi lain Vivo V15 mencakup baterai 4.000 mAh dengan dukungan teknologi Dual Engine Fast Charging, serta sistem operasi Android 9 Pie dengan antarmuka FunTouch OS versi 9.
Ada dua pilihan warna di Vivo V15, yaitu Royal Blue dan Glamour Red. Vivo belum mengungkap informasi harga dan ketersediaan V15 ini.