Upaya Pemkab Bengkalis Pertahankan Permainan Anak Negeri

22 Juli 2024
Lomba permainan anak negeri, congklak yang digelar Pemkab Bengkalis

Lomba permainan anak negeri, congklak yang digelar Pemkab Bengkalis

RIAU1.COM - Sempena Hari Jadi ke-512 Bengkalis tahun 2024, digelar lomba permainan anak negeri yang dibuka Staf Ahli Bupati Bengkalis Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Johansyah Syafri.

Digelarnya lomba tersebut sebagai upaya melestarikan permainan tradisional anak negeri di Negeri Junjungan Kabupaten Bengkalis.

“Kami berharap kegiatan lomba seperti ini terus dilaksanakan, selain untuk memeriahkan Hari Jadi Bengkalis, juga dapat menjadi media dalam membangun animo masyarakat, khususnya generasi muda dalam menggali, mengenali dan memahami nilai-nilai yang tersirat dan tersurat dari permainan rakyat yang ada dan sarat dengan kearifan serta tata nilai yang khas, mencintai dan bangga memainkannya,” papar Johan.

“Jangan sampai berbagai potensi permainan rakyat yang kita miliki bak ditelan zaman, dan hanya dimainkan oleh orang-orang tua, ketika acara tertentu saja. Mari kembali kita bersama mengenalkan kepada anak-anak tentang permainan tradisional,” sambungnya.

Dia juga meminta untuk digelar lomba-lomba permainan tradisional, baik di lingkungan sekolah ataupun di lingkungan tempat tinggal, karena permainan tradisional semakin termarginalkan. 

“Sebab kalau bukan kita yang melestarikannya, siapa lagi. Kalau tidak saat ini, kapan lagi,” tegasnya.

Usai pembukaan lomba permainan anak negeri tersebut, dilokasi yang sama dilanjutkan dengan perlombaan congklak. Sementara di tempat yang berbeda, turut dilakukan perlombaan permainan layang-layang dan gasing.*