Giat OLS SMP di Bengkalis yang dihadiri Sekdis Pendidikan
RIAU1.COM - Badan Penjamin Mutu Pendidikan (BPMP) Riau resmi merilis rapor pendidikan 2.0. Khusus Kabupaten Bengkalis, rapor pendidikan baru mencapai 59,31 persen, atau termasuk kategori belum tuntas.
Mengetahui masih rendahnya angka rapor pendidikan ini, Kepala Dinas Pendidikan melalui Sekretaris, Muthu Saily berharap hal ini menjadi perhatian khusus semua pihak.
Diuraikan Muthu, dari angka 59,31 persen tersebut, literasi SMP diangkat 64,38. Naik 6,1 persen. Sementara numerasi SMP meskipun naik 2,71 persen tapi capaiannya masih rendah, diangka 42,4 persen.
"Tentunya ini menjadi perhatian khusus bagi kita semua. Agar penerapan rapor pendidikan dioptimalkan dan ditingkatkan lagi," imbuhnya.
Harapan tadi disampaikan Muthu saat membuka kegiatan Olimpiade Literasi Siswa (OLS) bagi pelajar SMP se-Kecamatan Bengkalis.*