Pembahasan keberangkatan CJH Bengkalis
RIAU1.COM - Calon Jamaah Haji (CJH) asal Kabupaten Bengkalis, tahun 2024 ini akan diberangkatkan mengunakan dua kapal Dumai line langsung menuju Embarkasi Batam.
Demikian hal itu disampaikan Asisten I Andris Wasono saat memimpin rapat lintas sektoral keberangkatan haji dari Bengkalis, Rabu 8 Mei 2024
Sistem keberangkatan CJH asal Kabupaten Bengkalis akan dibagi dua, khusus untuk rayon Mandau semua CJH titik kumpulnya di Pelabuhan PT. Pelindo Kota Dumai dengan menggunakan kapal Line pukul 06.00 WIB, sementara rayon Bengkalis titik kumpulnya di Pelabuhan Bandar Laksamana Bengkalis pukul 07.00 WIB.
Dari hasil rapat tersebut semua pihak termasuk lintas sektor sangat menyambut baik serta siap memberikan pelayanan terbaik atas keberangkatan CJH asal Kabupaten Bengkalis.
Pada kesempatan itu Andris Wasono sempat menyampaikan pesan dan harapan Bupati Bengkalis Kasmarni bahwa supaya Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap memberikan pelayanan yang terbaik untuk semua Calon Jamaah Haji asal Kabupaten Bengkalis. Bupati ingin berikan yang terbaik untuk CJH.
"Kita berharap dengan rapat ini, dapat memberikan keputusan yang baik dan bijaksana demi untuk kemudahan, kenyamanan dan keselamatan para CJH kita, kita sebagai Pemerintah Kabupaten Bengkalis tentu ingin memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat kita,"ujar Andris.
Sebagai informasi bahwa Calon Jamaah Haji asal Kabupaten Bengkalis 418 orang nantinya akan diberangkatkan pada tanggal 24 Mei 2024. Langsung menuju ke Embarkasi Batam.*