Lapas Bengkalis
RIAU1.COM - Pembangunan satu blok hunian Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) dibantu Pemerintah Kabupaten Bengkalis.
Satu blok tersebut terdiri dua lantai, dengan rincian 10 kamar dibagian bawah 10 kamar lagi di lantai dua. Ada pun untuk kapasitas hunian sebanyak 200 orang.
Pembangunannya sendiri pada 2021 Pemkab Bengkalis telah selesai membangun lantai satu dan tahun 2022 ini akan dilanjutkan ke lantai dua.
"Pemkab Bengkalis telah memberikan perhatian lebih. Kebetulan warga binaan sebagaian besar merupakan warga Bengkalis," kata Kepala Lapas Kelas IIA Bengkalis, Edi Mulyono, Rabu (29/6/22).
Disampaikan, bantuan pembangunan satu blok hunian blok Lapas dari Pemkab Bengkalis tersebut dapat mengurai sesaknya jumlah hunian Lapas kelas II di negeri terubuk tersebut.
Seperti diketahui jumlah hunian Lapas Bengkalis sebanyak 393 orang. Namun berdasarkan data yang disampaikan pihak Lapas per 27 Juni telah mencapai 1.700 orang.
"Artinya lapas ini telah mengalami overkapasitas. Overkapasitasnya sebanyak 433 persen, urutan ketiga lapas dan rutan di Riau setelah Lapas Bagansiapiapi dan Lapas Teluk Kuantan. Tapi dari segi jumlah penghuni, Lapas Bengkalis menjadi lapas dan rutan terpadat ketiga se-Riau setelah Rutan Pekanbaru dan Lapas Bangkinang," ungkap Kalapas Bengkalis.
Sementara Kepala Kanwil Kemenkumham Riau, Mhd Jahari Sitepu bersama Kepala Bagian Umum Kanwil Kemenkumham Riau Nurhayati Sitorus, kemudian mengunjungi Lapas Bengkalis. Mereka mau meninjau pembangunan blok hunian baru sekaligus menyampaikan ucapan terima kasih secara langsung kepada Bupati Bengkalis Kasmarni.
“Kami ucapkan terima kasih kepada masyarakat dan Pemkab Bengkalis yang telah membantu dan memperhatikan Lapas Bengkalis,” ucap Mhd Jahari Sitepu saat mengunjungi Lapas Bengkalis.
Pembangunan blok hunian baru yang dilengkapi dengan kamar khusus penyandang disabilitas ini diharapkan mampu mengurangi kepadatan kapasitas hunian sehingga warga binaan dapat hidup layak, mendapatkan sirkulasi udara yang lebih baik, dan bisa beribadah di kamarnya dengan lapang.
“Pembangunan lantai dua akan dimulai tahun ini. Saya berharap regu pengamanan dan seluruh jajaran Lapas Bengkalis lebih siaga dan waspada dalam pengamanan warga binaan," ujar Jahari.*