Bengkalis Dapat Perhatian Khusus Program Penanaman Mangrove, Berikut Target Hingga Akhir Tahun

29 September 2021
Presiden Jokowi tanam mangrove di Bengkalis

Presiden Jokowi tanam mangrove di Bengkalis

RIAU1.COM - Target penanaman di seluas 973 hektare penanaman mangrove di Kabupaten Bengkalis dapat tercapai, sebelum akhir 2021 nanti. Sejauh ini, telah ditanam sekitar 1,4 juta bibit mangrove pada areal seluas 464 hektare.

 

Demikian dikatakan Kepala Badan Restorasi Gambut dan Mangrove (BRGM), Hartono, Rabu (29/9/21). Hartono juga yakin, dengan melibatkan 24 kelompok masyarakat tempatan, target itu benar-benar dapat direaliasikan.

"Penanaman mangrove di Bengkalis kita melibatkan ada 24 kelompok masyarakat tempatan. Kita optimis, target 973 hektare sebelum akhir tahun tercapai," kata Hartono. 

Menurut Hartono lagi, saat ini BRGM bersama kelompok masyarakat bergerak melakukan penanaman di bibir pantai, untuk mencegah abrasi. Pelibatan kelompok masyarakat melalui metode padat karya. Sehingga penanaman mangrove juga akan cepat rampung sesuai target.

Tak hanya itu, setiap penanaman dilakukan pengawasan dan perawatan. Sehingga setiap bibit mangrove yang ditanam dapat hidup dengan baik.

Hal ini sejalan dengan harapan Presiden Joko Widodo, melalui program BRGM tak hanya menguntungkan masyarakat. Tapi juga dapat meningkatkan taraf hidup dan daya beli, serta memberikan sumber penghasilan baru. Dengan begitu, ekosistem terjaga, masyarakat pun sejahtera. 

"Jadi ini tak hanya untuk memperbaiki ekosistem mangrove. Tapi juga menjadi salah satu upaya pemerintah untuk mendorong percepatan pemulihan ekonomi pasca pandemi COVID-19,”  ungkap Hartono.*