Sekdakab Minta Seluruh Tim Kafilah Bengkalis Kompak untuk Hasil Terbaik di MTQ ke-38 Riau di Kampar

7 November 2019
Sekdakab Bengkalis, Bustami saat memimpin rapat persiapan tim kafilah Bengkalis menuju MTQ ke-38 Riau

Sekdakab Bengkalis, Bustami saat memimpin rapat persiapan tim kafilah Bengkalis menuju MTQ ke-38 Riau

RIAU1.COM - Sudah mulai mempersiapkan kafilah terbaik, Sekdakab Bengkalis, Bustami HY meminta seluruh pihak yang terlibat dalam kepanitiaan kafilah Kabupaten Bengkalis pada MTQ ke-38 Riau untuk selalu kompak.

Imbauan ini agar pada MTQ ke-38 Riau yang akan digelar di Kota Bangkinang, Kabupaten Kampar itu, kontingen Kabupaten Bengkalis bisa meraih hasil yang lebih baik dari perhelatan MTQ sebelumnya.

“Tanpa kebersamaan, tanpa persiapan yang matang, hasil yang optimal sulit diwujudkan. Apalagi target, mimpi kita di MTQ di Kampar ini lebih baik dari MTQ-MTQ sebelumnya," ujarnya.

Bustami melanjutkan, tim kafilah Kabupaten Bengkalis akan berangkat menuju Kabupaten Kampar, pada Jumat 22 November 2019 mendatang. "Titik kumpul keberangkatan di Wisma Kito, Jalan Hang Tuah Bengkalis," sebutnya.

“Sesuai jadwal, kafilah Bengkalis akan diterima Sabtu 23 November 2019, pukul 15.00 WIB di Gedung Mahligai Bungsu, komplek Islamic Center Bangkinang,” pungkasnya.