Ketua Komisi I DPRD Riau, Eddy A Mohd Yatim Pimpin RDP dengan BPSDM Riau
RIAU1.COM - Komisi I DPRD Provinsi Riau mengadakan Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Riau, di Ruang Rapat Komisi I DPRD Provinsi Riau, Kamis (16/2/2023).
Rapat ini dipimpin oleh Ketua Komisi I DPRD Provinsi Riau Eddy A Mohd Yatim, serta diikuti oleh Anggota Komisi I DPRD Provinsi Riau Mardianto Manan dan Andi Darma Taufik.
Hadir dalam rapat ini, Kepala BPSDM Provinsi Riau Asrizal, beserta jajarannya.
Dalam kesempatan ini, Kepala BPSDM Provinsi Riau Asrizal memaparkan beberapa pencapaian kinerja yang ada di BPSDM Provinsi Riau Tahun Anggaran 2022.
"Kami sudah mencapai target fisik sebesar 100 persen, proyeksi 97 persen, dan realisasi fisik sebesar 99,77 persen," ujar Asrizal.
Dari seluruh kegiatan yang dimiliki oleh BPSDM Provinsi Riau, Eddy A Mohd Yatim menyoroti terkait pengaruh dari pelatihan sertifikasi.
"Masalah pelatihan sertifikasi ini, apakah punya pengaruh untuk penempatan atau tidak pak?," ucapnya
Menanggapi hal tersebut, Asrizal menjelaskan bahwa sertifikasi ini sudah ada untuk Satpol PP dan P2B. Untuk kedepannya, BPSDM akan mengembangkan kegiatan pelatihan tersebut.
Diakhir rapat, Ketua Komisi I DPRD Provinsi Riau Eddy A Mohd Yatim berharap pembahasan yang dilaksanakan pada hari ini dapat bermanfaat untuk kedepannya. Adv