Pemkab Siak Lakukan Persiapan Jelang Dibukanya Kembali Tempat Wisata Dimasa New Normal
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak H Fauzi Asni, M.Si
RIAU1.COM - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak, tengah melakukan persiapan untuk dibukanya kembali tempat-tempat wisata yang selama ini ditutup akibat mewabahnya 'Corona Virus' atau Covid-19.
Semua Obyek wisata di Negeri Istana Matahari Timur itu nantinya akan dibuka kembali saat penerapan 'New Normal' dengan catatan melaksanakan protokol kesehatan.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Siak H Fauzi Asni, M.Si, Minggu 14 Juni 2020. Menurutnya, setelah penerapan new normal nanti, maka semua obyek wisata yang ada di Kabupaten Siak sudah dapat dinikmati para wisatawan kembali.
"Kita telah mengkaji penerapan new normal ini, Kami sekarang juga sedang persiapan untuk membuka kembali tempat-tempat wisata, seperti Istana Siak, Makam Koto Tinggi, Makam Sultan Syarif Qasim, Tangsi Belanda, dan Rumah Datuk Pesisir, dan tempat-tempat wisata lainnya," jelasnya.
Nantinya, lanjut Fauzi Asni menyampaikan, kendati tempat wisata dibuka kembali, pengunjung dan pengelola wajib menjalankan protokok kesehatan.
"Untuk kapan waktu dibukanya, nanti pasti kita umumkan. Tempat-tempat wisata itu nantinya tetap kita pantau dan awasi, semuanya wajib menjalankan protokol kesehatan. Jadi bukan hanya buka saja, tetapi pemerintah akan tetap mengawasi ketaatan protokol kesehatan pada era 'New Normal'," pungkasnya.(adv)