Belajar Tatap Muka di Pekanbaru Akan Digelar Pekan Ini

Belajar Tatap Muka di Pekanbaru Akan Digelar Pekan Ini

7 September 2021
Pelajar SMP Negeri 23 Pekanbaru saat belajar tatap muka mengenakan masker di sekolah. Foto: Surya/Riau1.

Pelajar SMP Negeri 23 Pekanbaru saat belajar tatap muka mengenakan masker di sekolah. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Belajar tatap muka akan digelar dalam pekan ini. Pasalnya, status Pekanbaru sudah menerapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 3 mulai hari ini hingga dua pekan ke depan.

"Belajar tatap muka akan digelar pekan ini. Sesuai anjuran menteri Pendidikan dan Kebudayaan, belajar tatap muka dua kali dalam sepekan," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai menghadiri vaksinasi massal bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Riau di Masjid Raya An Nur, Selasa (7/9/2021),

Satu kelas berisi 50 persen dari jumlah peserta didik. Kemudian, protokol kesehatan harus dipatuhi. 

Untuk diketahui, Pekanbaru menghentikan aktivitas belajar tatap muka di sekolah sekitar akhir Maret 2020 lalu. Pasalnya, penyebaran corona mulai bermunculan. 

Loading...

Sejak saat itu, peserta didik belajar secara daring. Pada Desember 2020, Pekanbaru melakukan uji coba belajar tatap muka meski hanya sehari. 

Belajar tatap muka kembali digelar pada 8 Februari 2021 lalu. Namun, belajar tatap muka kembali ditiadakan akibat peningkatan kasus Covid-19 pada awal Maret.