Ditumbangkan Barcelona, Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions

Ditumbangkan Barcelona, Inter Milan Tersingkir dari Liga Champions

11 Desember 2019
Inter Milan disingkirkan Barcelona dari Liga Champions, Rabu.

Inter Milan disingkirkan Barcelona dari Liga Champions, Rabu.

RIAU1.COM - Akhirnya Inter Milan tersingkir dari Liga Champions setelah  kalah 1-2 dari Barcelona,  pada laga pamungkas Grup F di Stadion Giuseppe Meazza, Rabu (11/12) dini hari WIB.

Barcelona yang tampil tanpa sang megabintang, Lionel Messi, malah berhasil unggul lebih dulu di menit ke-23.

 

Adalah pemain muda, Carlez Perez, yang berhasil menggetarkan gawang Samir Handanovic.

Perez tanpa ampun melepaskan tembakan jarak dekat usai menerima umpan pendek dari Arturo Vidal di kotak penalti.


Seperti dilansir CNN Indonesia, Rabu, 11 Desember 2019, Inter sebenarnya punya sederet peluang emas untuk mencetak gol balasan.

Namun, penampilan impresif Neto di bawah mistar berhasil menggagalkan tembakan Cristiano Biraghi dan Lautaro Martinez.
 


Akan tetapi, gawang Neto akhirnya jebol juga di menit ke-44. Tembakan keras Romelu Lukaku dari luar kotak penalti berhasil mengoyak gawang Barcelona. Skor imbang 1-1 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Inter mendominasi serangan. Bahkan Lautaro dua kali menjebol gawang Neto namun wasit menganulir gol tersebut lantaran dianggap lebih dulu terjebak offside.
 

Kesalahan pemain Inter yang tak mampu memanfaatkan peluang harus dibayar mahal. Barcelona justru berbalik unggul di menit ke-87 melalui tembakan terukur Ansu Fati.

Kerja keras Inter untuk mencetak gol balasan di waktu sisa tak membuahkan hasil. 

Akibatnya, La Beneamata harus menelan kekalahan 1-2 di depan publik sendiri.

Hasil negatif ini membuat Inter gagal lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Satu tiket tersisa di Grup F jadi milik Borussia Dortmund yang berhasil mengalahkan Slavia Praha 2-1 di Signal Iduna Park.

 

Susunan pemain Inter vs Barcelona:

Inter XI (3-5-2): Samir Handanovic; Diego Godin, Stefan de Vrij, Milan Skriniar; Danilo D'Ambrosio, Matias Vecino, Marcelo Brozovic, Borja Valero, Cristiano Biraghi; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.

Barcelona XI (3-5-2): Neto; Jean-Clair Todibo, Samuel Umtiti, Clement Lenglet; Moussa Wague, Arturo Vidal, Carles Alena, Ivan Rakitic, Junior Firpo; Carles Perez, Antoine Griezmann. 

R1 Hee.