Sejarah Hari Ini: TPI Mengudara Untuk Pertama Kali

Sejarah Hari Ini: TPI Mengudara Untuk Pertama Kali

23 Januari 2020
Ilustrasi [Foto: Istimewa/internet]

Ilustrasi [Foto: Istimewa/internet]

RIAU1.COM - Televisi Pendidikan Indonesia (TPI) yang kini berganti nama menjadi MNC TV mengudara secara perdana tepat hari ini tahun 1991. 

Televisi yang didirikan oleh putri sulung Presiden Soeharto, Siti Hardiyanti Rukmana ini juga dinobatkan sebagai televisi swasta nasional kedua setelah RCTI, dinukil dari kontan.co.id, Kamis, 23 Januari 2020.

Setelah Soeharto jatuh, perlahan tapi pasti saham TPI dibeli PT. Media Nusantara Citra karena krisi yang melanda perusahaan. 

Barulah di 2006, MNC menguasai secara resmi 75 persen saham TPI ditengah konflik sengketa atas kepemilikan saham TPI.

Pada 2015, MNC Grup memantapkan diri untuk bisa memiliki 100 persen saham dari TPI.